Setu – Suara Cikarang.com
Polsek Setu Polres Metro Bekasi melaksanakan pengamanan dan pelayanan aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh kelompok Prabu Peduli Lingkungan di Kantor UPTD TPA Burangkeng, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Rabu (21/1/2026).
Pengamanan dipimpin langsung oleh Kapolsek Setu, AKP Usep Aramsyah, S.H., M.H., selaku Kepala Pengamanan Objek.
Sebanyak 34 personel gabungan yang terdiri dari unsur Polsek Setu, Intel Polres, Koramil Setu, Satpol PP Kecamatan, dan Intel Korem diterjunkan untuk memastikan kegiatan penyampaian pendapat di muka umum berjalan aman, tertib, dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Massa aksi yang berjumlah sekitar 20 orang tiba di lokasi pada pukul 10.18 WIB dan menyampaikan aspirasi melalui orasi secara bergantian.
Aparat kepolisian melaksanakan pengamanan dengan mengedepankan pendekatan persuasif dan humanis, serta melakukan pengaturan di sekitar lokasi untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Dalam rangka menjaga situasi tetap kondusif, Kapolsek Setu memberikan imbauan kepada massa aksi agar tidak melakukan tindakan yang dapat mengganggu aktivitas pelayanan di TPA Burangkeng, seperti penyegelan maupun penghentian operasional alat berat.
Polisi juga memfasilitasi komunikasi antara perwakilan massa aksi dengan pihak UPTD TPA Burangkeng.
Sebagai bentuk pelayanan kepolisian, dialog dan musyawarah kemudian dilaksanakan di Kantor UPTD TPA Burangkeng yang dihadiri oleh unsur TNI–Polri, pemerintah desa, Satpol PP, perwakilan masyarakat, serta perwakilan Prabu Peduli Lingkungan.
Dialog tersebut berlangsung dengan tertib dan mengedepankan penyampaian aspirasi secara damai.
Kapolsek Setu AKP Usep Aramsyah menyampaikan bahwa Polri hadir untuk menjamin hak masyarakat dalam menyampaikan pendapat di muka umum, sekaligus memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga.
“Polsek Setu melaksanakan pengamanan dengan mengedepankan sikap humanis, persuasif, dan profesional, sehingga kegiatan penyampaian pendapat dapat berjalan dengan aman dan kondusif,” ujarnya.
Hingga kegiatan berakhir, situasi di sekitar TPA Burangkeng terpantau aman dan kondusif. Tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas maupun benturan antara massa aksi dan petugas, serta aktivitas masyarakat di sekitar lokasi tetap berjalan normal.
Reporter Tim suara Cikarang Riki Rahmadan
Editor Naila Aliyatul Qolbie




