11.8 C
New York
Selasa, Oktober 28, 2025

Buy now

spot_img

Polsek Setu Gelar Sosialisasi “Halo Polisi” kepada Pelajar SMPN 3 Setu

 

 

Bekasi  Suara Cikarang.com

Dalam rangka membangun kedekatan antara kepolisian dan pelajar, serta mencegah kenakalan remaja, Polsek Setu melalui program “Halo Polisi” melaksanakan kegiatan sosialisasi di SMPN 3 Setu, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi pada Sabtu (30/5/25).

Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 14.00 WIB ini dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Aipda Mahindra, Babinsa Sertu M. Solih, Wakil Kepala Sekolah Fahrul, serta puluhan siswa dan siswi SMPN 3 Setu.

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas membuka ruang dialog dengan para pelajar untuk menyampaikan keluhan, aspirasi, serta pertanyaan seputar kehidupan sosial dan keamanan di lingkungan sekolah. Salah satu siswa, Raihan, menanyakan perihal kebolehan berkumpul setelah pulang sekolah.

Berita Lainnya  2 Kios 1 warung Coto di Jalan Pelita Raya II Kota Makassar di Lalap Si Jago merah 

Menanggapi hal tersebut, Aipda Mahindra menegaskan bahwa pihak kepolisian tidak memperbolehkan adanya kumpul-kumpul yang berpotensi mengganggu ketertiban umum, apalagi di jalan raya. Ia juga mengingatkan bahwa kegiatan seperti coret-coret baju dan tawuran akan ditindak tegas, termasuk kemungkinan sanksi berupa penundaan kelulusan atau pelatihan pembinaan di barak selama enam bulan.

“Kami harap para siswa bisa menjadi generasi yang disiplin, patuh terhadap aturan, dan menjadi kebanggaan keluarga,” ujar Aipda Mahindra dalam arahannya.

Program “Halo Polisi” mendapat sambutan positif dari pihak sekolah. Guru dan siswa menyambut baik kehadiran kepolisian yang dinilai mampu memberikan pembinaan langsung kepada pelajar. Mereka juga berharap kegiatan serupa bisa dilakukan secara rutin di sekolah-sekolah lain.

Berita Lainnya  Lapas Cikarang Dukung Program 13 Akselerasi Menteri Imipas

Kegiatan ditutup dengan pesan moral agar para siswa tetap fokus belajar, menjaga pergaulan, dan menghormati guru serta orang tua. Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan kondusif.

Red

Editor Enan ST

Bagikan Artikel

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

[td_block_social_counter facebook="tagdiv" twitter="tagdivofficial" youtube="tagdiv" style="style8 td-social-boxed td-social-font-icons" tdc_css="eyJhbGwiOnsibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjM4IiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiMzAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBvcnRyYWl0X21heF93aWR0aCI6MTAxOCwicG9ydHJhaXRfbWluX3dpZHRoIjo3Njh9" custom_title="Stay Connected" block_template_id="td_block_template_8" f_header_font_family="712" f_header_font_transform="uppercase" f_header_font_weight="500" f_header_font_size="17" border_color="#dd3333"]
- Advertisement -spot_img

Latest Articles