23 C
New York
Rabu, Juli 9, 2025

Buy now

spot_img

Kapolsek Tambun Selatan, Tinjau Pos Pengamanan Idul Fitri 2025.

 

Tambun Selatan Suara Cikarang.com

Kapolsek tambun selatan, Kompol Wuryanto, bersama jajaran melakukan monitoring langsung ke tiga titik pos pengamanan (Pospam) idul fitri 2025 di wilayah hukum tambun selatan. Kegiatan ini berlangsung pada dini hari guna memastikan seluruh persiapan pengamanan arus mudik berjalan optimal. Minggu (23/03/2025).

Dalam keterangannya, kompol Wuryanto, menyampaikan bahwa, di wilayah tambun selatan terdapat total empat pos pengamanan arus mudik yang direncanakan beroperasi. Namun, hingga saat ini baru tiga pos yang sudah aktif melayani pemudik.

“Untuk antisipasi arus mudik, kita operasikan tiga Pospam, yaitu Pospam gedung Juang, lampu merah grand wisata, dan Rest area 19A.semua sudah siap menghadapi lonjakan pemudik, ” Ujarnya.

Berita Lainnya  Berikan Himbauan, Kapolsek Babelan Tinjau Langsung Genangan Air di Kelurahan Kebalen

Ia menegaskan, persiapan di masing-masing Pospam telah mencapai seratus persen, baik dari segi sarana dan prasarana maupun kelengkapan personel yang bertugas.

“Seratus persen sudah siap , kelengkapan sarana, prasarana, dan personel yang bertugas mulai malam ini sudah lengkap di setiap Pospam, ” Tambahnya.

Lebih lanjut, Kompol Wuryanto memperkirakan puncak arus mudik akan terjadi pada tanggal 28-29 maret 2025.hal ini berdasarkan informasi bahwa masih ada sejumlah perusahaan yang meliburkan karyawan di sekitar tanggal tersebut.

Tak lupa Kompol Wuryanto juga memberikan imbauan kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik, agar mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik, ia menekankan pentingnya untuk memastikan Rumah dalam keadaan aman sebelum ditinggalkan.

Berita Lainnya  Sekretariat Dibobol Maling, Ketua MOI Bekasi Raya Desak Polisi Usut Tuntas

“Kami menghimbau pemudik untuk memastikan Rumah dalam keadaan aman, periksa listrik, sumber api, dan pastikan semuanya dalam kondisi tidak berbahaya. Jangan tinggalkan barang berharga dirumah, jika memungkinkan titipkan ke tetangga atau ke petugas keamanan yang bisa dipercaya, ini demi ketenangan selama perjalanan mudik, “pesannya.

Berdasarkan pantauan dilapangan, sejak dini hari mulai terlihat pemudik yang melintas di wilayah tambun selatan, khususnya di Pospam gedung Juang ’45.

Mayoritas pemudik terlihat menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat dengan tujuan lokal maupun luar kota.

Berita Lainnya  Icang Rahardian: Pendaftaran IWOI Ke Dewan Pers Bukan Sekedar Formalitas 

Dengan kesiapan penuh dari aparat kepolisian dan imbauan kepada masyarakat, diharapkan arus mudik di wilayah tambun selatan berjalan dengan lancar, aman dan kondusif hingga perayaan idul fitri nanti.

 

(Nining.R – Red)

Bagikan Artikel

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

[td_block_social_counter facebook="tagdiv" twitter="tagdivofficial" youtube="tagdiv" style="style8 td-social-boxed td-social-font-icons" tdc_css="eyJhbGwiOnsibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjM4IiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiMzAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBvcnRyYWl0X21heF93aWR0aCI6MTAxOCwicG9ydHJhaXRfbWluX3dpZHRoIjo3Njh9" custom_title="Stay Connected" block_template_id="td_block_template_8" f_header_font_family="712" f_header_font_transform="uppercase" f_header_font_weight="500" f_header_font_size="17" border_color="#dd3333"]
- Advertisement -spot_img

Latest Articles