Bekasi Suara Cikarang.com
Polsek setu menggelar kegiatan bakti sosial atau korve tempat ibadah yang dilaksanakan di masjid Al-fawas Nurul Qufron, perumahan GSP 1,Desa Cileduk, kecamatan setu, kabupaten bekasi. Jum’at (07/03/2025).
Sebanyak 15 anggota personel polsek setu di turunkan untuk melaksanakan kegiatan bakti sosial tersebut, dengan membersihkan lingkungan masjid sebelum di gunakan sholat jum’at.
Pada kesempatan itu, kapolsek setu AKP Usep Aramsyah beserta jajarannya melakukan pembersihan secara menyeluruh baik area luar maupun dalam masjid.
Dari mulai menyapu, mengepel lantai, hingga mengelap kaca masjid, tidak lupa pula lingkungan tempat berwudhu menjadi sasaran pembersihan juga.
Hal itu dilakukan selain untuk menjaga keindahan dan kebersihan tempat ibadah, juga sebagai bentuk sinergitas kepolisian dalam mengeratkan jalinan silaturahmi dengan masyarakat.
Dan juga meningkatkan kesadaran serta kepedulian akan lingkungan bersih dan sehat. Selain anggota personel polsek setu, kegiatan bakti sosial tersebut juga diikuti oleh Dewan kemakmuran masjid (DKM) Al-fawas Nurul Qufron.
Salah satu perwakilan DKM Subakir mengapresiasi atas kegiatan bakti sosial (baksos) yang di lakukan oleh polsek setu, dirinya juga mengharapkan sinergitas ini akan terus terjaga, dan polri akan terus di cintai oleh masyarakat.
(Rachmat – Red)