Bekasi, Suara Cikarang.com
Camat Pebayuran secara resmi menerima bantuan paket sembako dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bekasi. Bantuan tersebut berupa 50 paket sembako untuk setiap desa di wilayah Kecamatan Pebayuran, yang akan disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Penyerahan bantuan dilakukan di Kantor Kecamatan Pebayuran dan dihadiri oleh unsur Muspika, perwakilan desa, serta perwakilan BAZNAS Kabupaten Bekasi. Total terdapat 650 paket sembako yang akan disalurkan ke 12 desa 1 kelurahan se-Kecamatan Pebayuran serta dua kursi roda.
Hasyim Adnan Adha Camat Pebayuran, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada BAZNAS atas kepedulian dan kontribusinya terhadap masyarakat di wilayahnya.
“Kami sangat mengapresiasi bantuan ini. Bantuan sembako dari BAZNAS akan sangat membantu warga yang membutuhkan, terutama di tengah kondisi ekonomi yang belum sepenuhnya pulih,” ujar Camat Pebayuran.
Selanjutnya, bantuan sembako akan segera didistribusikan oleh pihak desa masing-masing kepada warga penerima manfaat sesuai data yang telah diverifikasi sebelumnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat kolaborasi antara pemerintah daerah, lembaga zakat, dan masyarakat dalam menciptakan kesejahteraan sosial di wilayah Kecamatan Pebayuran.
Penulis Sugianto Yanto
Editor Enan ST




