Kabupaten Bekasi – Suara Cikarang.com
Anggota DPRD Kabupaten Bekasi Fraksi Partai Gerindra, H. Darissalam menyalurkan bantuan kursi roda dari Baznas Kabupaten Bekasi untuk ibu Cilik binti Pakar warga Gang Masjid El – Kasaifiyah Desa Sukadaya, Kecamatan Sukawangi, Kabupaten Bekasi yang menderita sakit.
Pria yang menjabat sebagai Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Bekasi Bekasi ini mengatakan, dalam pemberian bantuan kursi roda dari Baznas ini dirinya sebelumnya mendapatkan laporan dari warga atau tim kesehatan H. Darissalam bahwa ada warga yang sedang sakit tidak bisa jalan dan membutuhkan kursi roda.
“Dari laporan tersebut saya dan tim saya segera berkoordinasi dengan pihak keluarga ibu Cilik untuk meminta data – data yang dibutuhkan untuk diproses di Baznas Kabupaten Bekasi agar segera mendapatkan bantuan kursi roda tersebut,” ujar Darissalam.
“Setelah mendapatkan kursi roda tersebut dirinya bergerak cepat untuk segera mendatangi warga yang sedang sakit tersebut dan langsung diberikan kursi roda serta memberikan santunan berupa uang dari diri saya pribadi alakadarnya,” katanya.
Sebagai Anggota DPRD Kabupaten Bekasi dirinya mengemban kewajiban untuk memperhatikan masyarakat yang membutuhkan pertolongan, khususnya masyarakat Dapil nya.
“Ini juga sebagai bentuk kepedulian saya kepada masyarakat yang tidak mampu dan yang membutuhkan, harapan saya kedepannya antara Baznas Kabupaten Bekasi dan DPRD Kabupaten Bekasi bisa bersinergi terus dalam rangka membantu dan menyalurkan bantuan agar tepat sasaran. Dan semoga ibu Cilik segera disembuhkan dari penyakitnya,” pungkasnya.
Reporter Tim suara Cikarang MUH Baktihar
Editor Enan ST




